Cara Install Antivirus Avira Free dan Cara Update Manual
Cara install Antivirus Avira Free,
Pada posting sebelumnya Saya sudah pernah membahas tentang Antivirus
Free Download 2012 dan Antivirus Avira Free 2013 yang intinya Avira Free
2013 hanya bisa diinstall pada Windows XP SP2 apabila telah terinstall
Update Windows SP3 dan Software Antivirus Avira Free 2012 dan 2013 yang
dapatkan dari CD Bonus Majalah PC Media, Mungkin sebagian dari Sobat ada
yang mau download dari kedua versi tersebut.
Pada posting kali ini Saya akan membahas tentang cara menginstall Antivirus Avira Free beserta cara Update manual Antivirus Avira Free, Sebelum di mulai Sobat sekalian taukan apa yang harus disiapkan...! yaitu software Antivirus Avira, bagi yang belum punya software Antivirus Avira Free bisa Sobat Download di posting Saya sebelumnya klik di sini atau langsung di www.avira.com , baik kita lanjutkan lihat pembahasan berikut di bawah ini.
Pertama : Klik dua kali pada Avira Antivir Personal, lihat contoh pada gambar di bawah ini.
Pada posting kali ini Saya akan membahas tentang cara menginstall Antivirus Avira Free beserta cara Update manual Antivirus Avira Free, Sebelum di mulai Sobat sekalian taukan apa yang harus disiapkan...! yaitu software Antivirus Avira, bagi yang belum punya software Antivirus Avira Free bisa Sobat Download di posting Saya sebelumnya klik di sini atau langsung di www.avira.com , baik kita lanjutkan lihat pembahasan berikut di bawah ini.
Pertama : Klik dua kali pada Avira Antivir Personal, lihat contoh pada gambar di bawah ini.
Kedua : Lihat gambar di sebelah kiri bawah ini tunggu proses hingga akan tampil seperti pada gambar di sebelah kanan bawah dan klik Next
Ketiga : Beri tanda atau centang kotak kecil pada "I accept the terms of the license agreement" dan klik Next
Keempat : Langkah berikut ini sama seperti langkah ketiga beri tanda atau centang kotak kecil pada "I accept that Avira Antivir Personal - Free Antivirus....." selanjutnya klik Next
Kelima : Pada langkah kelima ini kita bisa memilih Express atau Custom dan klik Next, Untuk pemula yang masih belajar lebih baik ikuti saja langkah yang Saya berikan.
Keenam : Lihat contoh gambar disebelah kiri bawah ini, Untuk kolom sebaiknya di kosongkan saja dan hilangkan tanda atau centangan pada "Yes, I would like to register as user of Avira Antivirus Personal - Free Antivirus". Mengapa kolom dikosongkan dan tanda di hilangkan? karena disini kita membahas Antivirus Avira yang bersifat Free klik Next untuk melanjutkan Install.
setelah tanda atau centang yang dihilangkan
Ketujuh : Proses Install Antivirus Avira Free sedang berjalan tunggulah sejenak hingga proses Install selesai lihat gambar-gambar dibawah ini, dan klik Finish.
Kedelapan : Setelah semua proses diatas selesai akan tampil tab baru
seperti gambar dibawah ini lihat status pada gambar "An error occurred
the file download" pesan eror tersebut gagal update otomatis, bagi yang
terhubung internet sewaktu menginstall Antivirus Avira Free pesan eror
tersebut tidak akan muncul karena proses update otomatis terus berjalan
sampai finis, Untuk yang tidak terhubung internet klik Close.
Kesembilan : Langkah terakhir adalah scan system otomatis disini teman bisa mengabaikannya klik End dan selanjutnya Close atau biarkan saja sampai selesai.
Antivirus Avira Free sudah berhasil diinstall.
Selanjutnya adalah hal yang terpenting untuk setiap Antivirus yaitu update karena tanpa update Antivirus tidak akan bekerja dengan semestinya, Sesuai dengan judul posting, Saya akan melanjutkan membahas tentang Cara Update Manual Antivirus Avira Free.
Seperti yang Saya sebutkan tadi diatas bagi yang terhubung internet sewaktu menginstal Antivirus Avira Free update otomatis akan jalan sampai finis dan bagi yang tidak terhubung internet berikut cara update manualnya
Pertama : Klik pada icon Antivirus Avira di desktop
Kedua : Pilih Update pada menu Antivirus Avira dan klik Manual Update.
Ketiga : Carilah file Update Antivirus Avira " vdf_fusebundle " yang teman simpan.
file update Avira "vdf_fusebundle"
Keempat : Update Avira sedang berjalan, biarkan hingga selesai.
Update manual telah selesai....!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar